Selasa, 20 November 2012

PERTENTANGAN SOSIAL DAN INTEGRASI MASYARAKAT


PERTENTANGAN SOSIAL DAN INTEGRASI MASYARAKAT
A. Pengertian Pertentangan Sosial
Pertentangan Sosial adalah suatu kegiatan  yang menentang ilmu - ilmu sosial yang biasanya terjadi karena kesalah pahaman. contoh pertentangan sosial adalah tauran, kerusuhan, perang antar suku dan banyak lagi. contoh yang paling sering kita lihat adalah tauran, tauran yang sering terjadi biasanya di dasari oleh keinginan berkuasa atas suatu tempat atau suatu barang bahkan orang.
B. Pengertian Integrasi
       Intergrasi adalah kebalikan dari konflik sosial. Konflik dan integrasi berjalan sebagai sebuah siklus di masyarakat. Konflik yang terkontrol akan menghasilkan integrasi. Sebaliknya, integrasi yang tidak sempurna dapat menciptakan konflik. Secara umum, integrasi sosial dapat didefinisikan sebagai proses penyesuaian unsur-unsur yang berbeda dalam masyarakat sehingga menjadi satu kesatuan. Unsur-unsur yang berbeda tersebut bisa meliputi perbedaan kedudukan sosial,ras, etnik, agama, bahasa, kebiasaan, sistem nilai, dan norma. Integrasi sosial akan terbentuk jika sebagian besar anggota masyarakat tadi sepakat mengenai struktur kemasyarakatan yang dibangun, termasuk nilai-nilai, norma-norma, dan pranata-pranata sosialnya.
C.Perbedaan Kepentingan
Kepentingan merupakan dasar dari timbulnya tingkah laku individu. Individu bertingkah laku karena adanya dorongan untuk memenuhi kepentingannya. Kepentingan ini sifatnya esensial bagi kelangsungan hidup individu itu sendiri, jika individu berhasil memenuhi kepentingannya, maka ia akan merasakan kepuasan dan sebaliknya kegagalan dalam memenuhi kepentingan akan menimbilkan masalah baik bagi dirinya maupun bagi lingkungannya.
Dengan berpegang prinsip bahwa tingkah laku individu merupakan cara atau alat dalam memenuhi kebutuhannya, maka kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh individu dalam masyarakat pada hakikatnya merupakan kepuasan pemenuhan dari kepentingan tersebut.
Oleh karena individu mengandung arti bahwa tidak ada dua orang yang sama persis dalam aspek-aspek pribadinya, baik jasmani maupun rohani, maka dengan sendirinya timbul perbedaan individu dalam hal kepentingannya.
Perbedaan kepentingan itu antara lain berupa :
1. kepentingan individu untuk memperoleh kasih sayang
2. kepentingan individu untuk memperoleh harga diri
3. kepentingan individu untuk memperoleh penghargaan yang sama
4. kepentingan individu untuk memperoleh prestasi dan posisi
5. kepentingan individu untuk dibutuhkan orang lain
6. kepentingan individu untuk memperoleh kedudukan di dalam kelompoknya
7. kepentingan individu untuk memperoleh rasa aman dan perlindungan diri
8. kepentingan individu untuk memperoleh kemerdekaan diri.

Related Posts:

  • KEBUDAYAAN ACEH Kebudayaan Aceh Indonesia merupakan sebuah Negara yang amat kaya dengan keragaman budayanya. Dari sabang sampai merauke berjajar pulau-pulau, sambung menyambung menjadi satu. Dari mulai pulau Sumatra sampai papua terdiri… Read More
  • Comments About the Future Store Video Comments About the Future Store Video After watch the video about the future store , i think in the future many human task are done with the computer system. Between human and computer related and need each other. Why… Read More
  • Comments about a Movie “Her” - Human Computer Interaction Comments about a Movie “Her”                 After watch the movie with the tittle “Her”, i think in the future the technology was really advanced. In that movie, we can see many … Read More
  • PAPA You're my hero! PAPA You're my hero! Biasanya, bagi seorang anak perempuan yang sudah dewasa, yang sedang bekerja diperantauan, yang ikut suaminya merantau di luar kota atau luar negeri, yang sedang bersekolah atau kuliah jauh dari kedu… Read More
  • SARMAG SARMAG Holaaaaa…Pada kesempatan kali ini firda pengen bahas mengenai program yang diadakan oleh universitas gunadarma. Nama program nya yaitu SARMAG. Apa sih sarmag itu?? Eits sabar insyallah bakal firda jelasin lagi kok le… Read More

0 komentar:

Posting Komentar